PONTIANAK - Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pontianak mengadakan acara Coffee Morning Sinergitas bersama stakeholder di Pontianak untuk membangun sinergitas dan keselarasan dalam pelaksanaan tugas di lapangan.
Acara ini dihadiri oleh seluruh jajaran Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pontianak, Dandim Pontianak beserta Danramil jajaran Kodim Pontianak, Kapolresta Pontianak beserta Kapolsek jajaran Polresta Pontianak, serta seluruh unsur instansi terkait lainnya.
Dalam keterangan persnya kepada wartawan, Kepala Divisi Imigrasi Kelas I Pontianak, Arief M, menyatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk membangun sinergitas baik dengan pihak Kepolisian, TNI, maupun unsur terkait lainnya.
"Ya, tadi waktu sesi tanya jawab, memang banyak masukan yang kita tampung dari seluruh instansi yang hadir. Intinya kita semua ingin membangun sinergitas kebersamaan," kata Arief, Selasa (16/7/24).
Arief menambahkan, dengan diadakannya Coffee Morning ini, setidaknya telah membuka pintu untuk membangun kebersamaan dengan seluruh stakeholder di Kota Pontianak.
"Tentu ke depannya kita akan terus melakukan perbaikan apa yang masih kurang dan untuk membangun sinergitas ini kita lakukan lebih baik lagi," pungkas Arief.(Sabirin)
0Komentar